Fajar News, Guluk-Guluk _ 02 Maret 2014
Unit Kegiatan Mahasiswa Teater Gendewa, Institut ilmu keislaman annuqayah,
telah benar-benar membuktikan eksistensinya di kampus Instika, setelah berhasil
tampil di pentas Kaukus Mahasiswa Sumekar 16 Nopember yang lalu (Fajar News,
23/11/13). Kini Gendewa adakan Seleksi Penerimaan Anggota Baru. Acara tersebut
akan berlangsung sejak hari ini, Ahad hingga Ahad (2-9/03), yang bertempat di
Auditorium Assyarqawi.
Menurut
ketua panitia, Rofiki, salah satu syarat anggota yaitu harus menyetor tulisan
dengan batas waktu 4 hari, Senin hingga Kamis (3-6/03), dengan dua pilihan,
cerpen dan puisi. “Tetapi, kalau mau nyetor cerpen, satu tulisan, dan kalau
nyetor puisi, harus dua,” katanya.
Optimis, bukan Pesimis
“Awalnya,
kami begitu merasa kesulitan untuk mensosialisasikan itu, karena untuk
mengumpulkan anggota yang telah mendaftar, ada yang izin untuk masuk kuliah dan
ada pula yang tak hadir tanpa keterangan,” kata Rofiqi mahasiswa asal Bluto
itu.
Tak
putus harap. Dalam rangka menyukseskan acara tersebut, Ahmad Zaini sebagai
ketua Stering Commite (SC), selalu menanamkan rasa optimis dan nuansa
kebersamaan kepada panitia-panitia yang lain. “Karena, ini merupakan salah satu
momen dan kesempatan emas bagi kami untuk melebarkan sayap. Dengan bermodal
optimis dan meyakinkan pada diri kami meski dengan latar belakang pengetahuan
dalam bidang seni masih belum cukup dan tak begitu mendalami, semoga kami tetap
bisa menggapai cita-cita yang cerah. Salah satunya dalam pergelaran acara ini,”
ujarnya.
Selain
itu, ia berharap dengan adanya acara ini mahasiswa yang memang punya minat dan
bakat seni bisa dilampiaskan dan dikembangkan dengan adanya acara ini. “Intinya
setiap anggota harus semangat, optimis dan jangan pesimis, siap aktif, dan
serius. Kami tak ingin merugikan anggota, sebab acara ini akan dihadiri olah
orang-orang yang memang sudah matang pengetahuannya tentang dunia seni,
termasuk fasilitator yang kami undang seperti Tonybroer, seorang seniman dari
Bandung,” pungkasnya.
Ketua UKM Teater Gendewa,
Ahmad Fikri Fauzi sangat bersyukur atas jasa beberapa pihak dan beberapa senior
yang mempunyai inisiatif melahirkan kembali Gendewa yang sempat fakum beberapa
tahun, sekaligus yang juga berperan aktif dalam acara ini. “Sebagai ketua, saya
tak gampang membawa Gendewa ini untuk kembali lahir dan bangkit, namun karena
semangat dan dukungan dari beberapa pihak, saya dapat termotivasi untuk
menjalankan amanah dan membesarkan Gendewa,” papar mahasiswa asal Raas kepada
Fajar News, Sabtu (01/03). [Fie]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar